6 Perpaduan Warna Gorden dan Tembok (Cerah, Modern, Feminim)

perpaduan warna gorden dan tembok

Tidak bisa terelakan bahwa perpaduan warna gorden dan tembok sangat mempengaruhi nuansa ruangan. Bahkan perpaduan tersebut bisa mencerminkan karakter sang empunya hunian. Namun meskipun begitu, masih ada banyak pemilik rumah yang merasa kebingungan saat menentukan panduan warna antara gorden dan tembok yang bagus. 

Beruntungnya, Anda hadir di sini! Karena pada artikel ini, kami akan dengan senang hati memberikan inspirasi perpaduan warna gorden dan dinding yang bisa menjadi rekomendasi Anda nantinya. Jadi, jangan sampai melewati satupun informasi yang tersedia di bawah ini. 

Pilihan Perpaduan Warna Gorden dan Tembok

Setiap warna memiliki nuansa dan maknanya tersendiri. Di manapun, furniture sampai ornamen dekorasi rumah dipenuhi dengan warna yang cantik! Akan tetapi, pemilihan warna harus dipertimbangkan dengan sangat matang. 

Pasalnya, warna-warna yang tersedia di dalam atau luar rumah juga menjadi cerminan dari karakteristik dari penghuninya. Sebelum Anda juga ketahui apa saja perpaduan warna cat tembok dan kusen yang bagus, penting sekali memilih warna yang memiliki perpaduan yang bagus antara gorden dan tembok seperti yang akan kami bahas di bawah ini. 

1. Warna Gorden Putih dan Tembok Kuning

Tidak sedikit, beberapa orang memilih warna kuning terang sebagai warna tembok di dalam rumah. Warna kuning tersebut akan membuat seisi ruangan tampak jauh lebih cerah dari warna lainnya. Bahkan bisa mencerminkan karakter yang ceria bagi penghuninya. 

Akan tetapi, Anda perlu berhati-hati saat memilih warna gorden. Gorden yang cocok untuk warna tembok kuning adalah warna putih. Hal ini disebabkan putih menjadi warna yang netral dan bisa membuat warna kuning pada tembok tidak terlalu dominan. Justru malah menghadirkan energi yang hangat dan ceria.

2. Warna Gorden Hijau Muda dan Tembok Krem

Warna tembok krem menjadi warna yang paling umum ditemukan pada hunian pribadi sekarang ini. Pasalnya, pengaruh warna krem yang netral dapat memberikan kesan yang hangat dan cerah di dalamnya. Nah, karena ini warna netral, Anda jadi bisa memadupadankannya dengan berbagai warna. 

Salah satunya adalah gorden berwarna hijau muda seperti pada gambar di atas yang bisa Anda lihat. Perpaduan warna gorden dan tembok ini akan memberikan nuansa yang segar dan sejuk di dalam hunian. Anda juga bisa menghiasnya dengan tanaman indoor di setiap sisi ruangan. Dengan begitu, warna hijau muda pada gorden dan tembok krem  bisa saling melengkapi.

3. Warna Gorden Abu-Abu dan Tembok Putih

Sepertinya, warna putih adalah warna yang paling banyak digunakan sebagai warna tembok hunian. Tentu saja, ini dikarenakan putih menjadi warna netral yang sangat cocok jika dipadukan dengan hampir seluruh warna. Nah, jika Anda ingin mendapatkan nuansa yang lebih berbeda, pilihlah warna gorden yang jarang digunakan. 

Salah satunya adalah warna abu-abu. Perpaduan warna gorden dan tembok sebenarnya sangat cocok apabila digunakan pada rumah yang memiliki konsep modern dan minimalis. Bahkan ruangan akan tampak lebih leluasa. Anda juga bisa menambahkan ornamen interior yang sesuai seperti aksesoris rak dinding, tanaman indoor, dan meja kecil pada sudut ruangan. 

 4. Warna Gorden Polkadot Hitam-Putih dan Tembok Biru Cerah

Perpaduan warna gorden dan tembok berikutnya yang bisa Anda terapkan ini dapat menciptakan nuansa kreatif dan cerah. Warna biru cerah pada tembok memberikan kesan yang bersih, tenang, dan nyaman. Namun jika tidak ditambahkan dengan aksen lainnya, justru akan membuat warna tersebut datar. 

Nah, kehadiran gorden dengan warna polkadot hitam dan putih dapat memberikan kesan yang lebih hidup. Kedua warna tersebut mampu membangkitkan energi yang lebih positif pada ruangan. Anda bisa menggunakan beragam furniture dengan warna yang senada pada gorden. Tambahkan juga tanaman untuk di dalam ruangan yang bisa menambah keindahan. 

5. Warna Gorden Coklat dan Tembok Hijau Muda

Berikutnya, jika Anda menggunakan warna hijau muda pada tembok, maka bisa dikombinasikan dengan gorden berwarna coklat. Perpaduan warna gorden dan tembok ini akan memberikan kesan yang sejuk dan nyaman. Layaknya seperti warna tanaman, di mana hijau pada tembok adalah daunnya, sedangkan coklat pada gorden sebagai tangkainya. 

Supaya terasa lebih hidup, Anda bisa menambahkan tanaman indoor yang mudah dirawat, seperti Lili Paris dan Monstera. Tambahkan juga aksen warna netral seperti putih untuk furniture yang akan digunakan. 

6. Warna Gorden Putih dan Tembok Pink Muda

Yang terakhir, Anda bisa mendapatkan kesan estetik dengan warna tembok pink muda dan gorden putih. Perpaduan warna gorden dan tembok menampilkan kesan yang feminim, lembut, dan nyaman. Memang, lebih bagus untuk digunakan pada ruangan perempuan yang bisa memberikan energi positif. Untuk membuatnya tampak lebih segar dan hidup, berikan aksen hijau dari tanaman. 

Baiklah, itu tadi adalah 6 perpaduan warna gorden dan tembok yang bisa menjadi rekomendasi Anda. Namun untuk diperhatikan, fungsi gorden di sini tidak hanya untuk pelindung ruangan dari sinar matahari saja. Gorden juga bisa Anda jadikan sebagai sekat ruang tamu dari tembok. Untuk itu, pilihlah warna sesuai keinginan.